Wisata Solo

Kampung Batik Kauman Kekayaan Tradisi Wisata Solo

Wisata Solo – Saat ber Wisata  ke Solo biasanya  terlintas di benak orang-orang  tentang kampung batik pasti hanyalah Kampung Batik Laweyan.  Ada satu lagi kampung batik yang khusus di desain sebagai kampung wisata yang letaknya sangat dekat dengan Keraton Kasunanan, dekat dengan masjid Agung dan juga Pasar Klewer.  Kampung batik Kauman merupakan warisan asli dari Keraton Kasunanan Solo, menurut kamus besar bahasa Indonesia Kauman berarti wilayah di sekitar masjid yan penduduknya beragama Islam. Konon kampung yang sekarang menjadi kampung wisata ini adalah kampung yang di huni oleh para abdi dalem Keraton Kasunanan.

Walaupun sama-sama kampung batik, namun ada juga perbedaan Kampung Batik Kauman dan Laweyan yaitu pertama pada hubungan motif batik yang dibuat. Pada batik Laweyan memiliki motif berjumlah ratusan yang selama ini telah dikenal dan motif-motif tersebut berwarna terang sedangkan pada batik Kauman hanya cenderung berwarna gelap yaitu cokelat dan hitam yang dibuat dengan sentuhan modern.  Yang kedua adalah pada akses jalan menuju tempat masing-masing, ketika mengunjungi Kampung Batik Kauman karena berpusat di tengah kota jadi segala macam jenis transportasi biasanya bisa dinaiki, namun jika ingin mengelilingi kampung ini disarankan untuk berjalan kaki, naik becak, sepeda ataupun sepeda motor. Hal ini dikarenakan jalanan di kampung ini berupa gang-gang sempit. Berbeda dengan Kampung Batik Laweyan yang memiliki akses jalan yang lebih lebar.

Dikarenakan aksesnya yang mudah, anda tidak perlu khawatir akan tersesat menuju Kampung Batik ini, karena banyak rambu-rambu dan penunjuk jalan yang dibuat menuju ke Kampung Batik Kauman. Rumah-rumah di kampung Batik Kauman mirip dengan ciri khas Rumah di Kampung Batik Laweyan yaitu berpagar tinggi, ini bertujuan untuk mempertahankan bentuk asli dari rumah yang dimiliki para juraga batik ini. Bila mengunjungi Kampung Batik Kauman beberapa hal yang bisa didapatkan adalah suasana kota Solo tempo dulu pada kanan-kiri gang, bangunan-bangunan yang dikombinasikan dengan bentuk rumah kolonial Jawa, Joglo, dan Limasan.

Saat anda mulai menyusuri  Kampung Batik Kauman maka anda akan disuguhkan dengan hasil produk batik yang di pajang di rumah yang biasanya juga dijadikan sebagai butik. Jika hendak membeli batik, anda diperbolehkan melihat proses membatik. Hal ini sungguh menarik para wisatawan untuk berkunjung lagi dan lagi ke Kampung wisata ini. Ada 3 jenis batik yang terdapat di sini, yaitu batik klasik dengan motif tulis, batik cap, dan batik kombinasi antara batik cap dan tulis.  Batik di Kampung Kauman ini telah memiliki penggemarnya sendiri, bahkan telah menjadi tempat berlangganan kolektor batik sampai Mancanegara.

Menjelajahi lorong-lorong Kampung Batik Kauman seperti menjelajahi lorong waktu, kembali ke masa lalu, jaman kebesaran Keraton Kasunanan. Anda bisa belajar budaya, tradisi bahkan arsitektur bangunan tua dan bersejarah dari Kampung Batik Kauman. Salah satu toko batik Solo online yang direkomendasikan adalah BatikSolo.Id menjual aneka kain batik secara grosiran ataupun eceran dengan berbagai kualitas.

Mari berkunjung ke Solo dan menjelajahi Kampung Batik Kauman bersama Wisata Solo. Wisata Solo menyediakan sewa mobil di Solo dengan harga terjangkau.

Jangan lupa rasakan gurihnya serabi solo ya, dijamin ketagihan deh!

Tag: #WisataSolo #SewamobilSolo #TradisiSolo #Kampungbatikkauman